Menurut beberapa netizen, kini masalah antara tukang parkir dan emak-emak tadi sudah diatasi.
"Sudah teratasi min. Yang berwajib sudah turun tangan dan sudah ada permintaan maaf dr tukang parkir tersebut. Kabarnya juga sekarang lagi diistirahatkan dulu itu tukang parkirnya," komen akun @bnu_ozora.
"Tukang parkirnya udh minta maaf wakti didatangi aparat setempat. Dan memang jukir itu agak punya kelainan, tuna wicara & tempramental," lanjut akun @robbymus.
Tak berselang lama setelah video pemukulan tukang parkir viral, polisi segera menemui pelaku pemukulan tersebut.
Pelaku yang ditemui polisi ini kemudian meminta maaf melalui video.
Dalam video ini diketahui bahwa tukang parkir ini memiliki kekurangan, sehingga membuatnya sedikit kesulitan dalam bicara atau bisa dikatakan tuna wicara.
"Saya maaf, tak akan kuulangi lagi," kata tukang parkir tersebut.
"Besok kalau diulangi lagi, nanti saya bawa ke kantor," ujar polisi disebelahnya.(*)