GridHot.ID– Kehidupan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama memang jauh dari gosip miring.
Namun, siapa sangka wanita berusia 38 tahun itu ternyata sempat ingin menyerah dari hubungan yang dijalaninya bersama Andhika.
Hal tersebut blak-blakan dia ungkap dalam kanal YouTube pribadinya.
Pengakuannya itu rupanya bermula dari pertanyaan seorang warganet yang penasaran akan kisah cinta mereka.
"Kalian pernah ngerasa pengin nyerah nggak sama hubungan ini, atau titik terendah dalam hubungan kalian?" ujar Ussy membacakan pertanyaan seorang warganet.
Tanpa perlu berpikir panjang, Andhika pun langsung menjawab pertanyaan tersebut.
"Aku nggak pernah ngerasain," jawab Andhika Pratama dengan tegas.
Berbanding terbalik dengan Andhika, Ussy justru mengatakan bahwa dirinya pernah hampir menyerah dengan hubungannya.
"Yang paling mau sering nyerah dari jaman pacaran itu aku," ujar Ussy.
Namun, perasaan ingin menyerah itu rupanya bukan lantaran pelakor, perselingkuhan, dan sebagainya.
"Tapi nyerahnya sebenernya bukan karena kurangnya cinta, aku ngerasa dia nggak cinta atau pun perselingkuhan tapi dari lingkungan luar," sambungnya.
Mantan istri Sugianto Sabran ini pun menyinggung statusnya yang pernah menjadi janda sebelum menikah dengan Andhika Pratama.
"Kan posisi aku janda, punya anak dua terus pacaran ama bujangan. Kalo orang awam tuh liatnya 'Ya Andhika bisa dapat pacar yang lebih cantik, lebih muda, lebih fresh, single dan blablabla'," jelas Ussy.
Bukan hanya perasaan ingin menyerah, Ussy Sulistiawaty juga mengaku pernah merasa kesal pada sang suami.
Akan tetapi, sekesal-kesalnya Ussy, ia menyebut tidak pernah sama sekali terpikir untuk berpisah dari Andhika.
"Kesel tuh sering, marah tuh sering, tapi ngucap kata-kata itu (cerai) sih aku belum pernah," pungkasnya.
Wah, semoga Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama langgeng selalu ya.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul "Tak Disangka! Gara-gara Hal Ini, Ussy Sulistiawaty Sempat Bersikeras untuk Menyerah Pertahankan Cintanya untuk Andhika Pratama, Karena Pelakor?"
(*)