Gridhot.ID - Berbagai macam tumbuhan yang ada di bumi ini memang pasti memiliki manfaatnya masing-masing.
Salah satunya adalah daun Pepaya yang paling mudah ditemui di Indonesia.
Memiliki rasa yang sangat pahit di lidah, daun Pepaya ternyata menyimpan berbagai manfaat yang sangat luar biasa.
Daun pepaya tersebut bisa digunakan sebagai obat herbal untuk mengurangi beberapa gangguan kesehatan yang biasa dialami seperti masuk angin salah satunya.
Daun yang sering dimanfaatkan sebagai bahan makanan ini ternyata memiliki kandungan antibiotik alami.
Selain itu ada juga beberapa kandungan lainnya seperti fitonutrien, papain, alkaloid, dan campuran fenolik.
Itu semua diyakini bisa membantu dalam mengolah protein, dan dapat mengobati rasa panas dalam, kembung, juga gumpalan perut lainnya.
Daun pepaya juga disebut kaya akan antispasmodik untuk pencegahan kanker dan penghilang rasa sakit.
Selain itu daun pepaya kaya akan bakteri baik, kalsium, kalium, natrium, magnesium, besi, dan mangan.
Baca Juga: Baru Sebulan Sandang Gelar Kapolri, Idham Aziz Kini Terancam Dicopot Jokowi, Ini Alasannya
Source | : | GridHealth.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar