Selain itu, juga tidak ditemukan barang kargo lain seperti yang dilaporkan pihak Garuda Indonesia.
“Namun, pemeriksaan pada lambung pesawat (tempat bagasi penumpang) ditemukan beberapa koper bagasi penumpang dan 18 boks warna coklat yang keseluruhannya memiliki claim tag sebagai bagasi penumpang,” ucap dia.
Tanggapan Tommy Kurniawan
Tommy Kurniawan, aktor yang kini duduk di Komisi VI DPR RI, mengapresiasi tindakan tegas Erick Thohir tersebut.
Saat dimintai keterangan, Kamis (5/12/2019), Tommy Kurniawan mengatakan, apa yang dilakukan Erick Thohir sangat tepat sekali.
Hal tersebut sudah sesuai dengan apa yang diinginkan Presiden RI Joko Widodo agar pejabat dapat menjalankan tugasnya secara amanah.
"(Keputusan Menteri BUMN Erick Thohir) Sangat tepat sekali," kata Tommy Kurniawan.
Erick Thohir, lanjut Tommy Kurniawan, telah melakukan tindakan tegas dengan mencopot Dirut Garuda Indonesia terkait dugaan penyelundupan motor mewah tersebut dan jenis lainnya.
"Sesuai apa yang dikatakan Pak Jokowi, sudah tidak jaman pejabat publik bertindak seperti itu," kata Tommy Kurniawan.
Menurut Tommy Kurniawan, seharusnya pejabat utama dalam BUMN atau apapun itu, bisa memberi contoh positif dan melaksanakan pelayan baik ke masyarakat daripada kepentingan pribadinya.