Gridhot.ID - Strategi memang sangat dibutuhkan dalam peperangan.
Asal menyerang lawan tentu saja malah bisa merugikan pasukan sendiri karena tak paham dengan medan dan kondisi musuh.
Salah satu strategi perang terbaik justru ada pada pemimpin keji yang satu ini.
Sepanjang sejarah peperangan, sepertinya tidak ada penakluk lain yang memiliki strategi melampaui zamannya kecuali Genghis Khan.
Genghis Khan dan para jenderalnya berlatih dan terus memperbaiki taktik perangnya didasarkan pada strategi kuno Sun Tzu.
Ada tiga prinsip yang digariskan oleh filsuf Cina abad ke-6 SM, Sun Tzu, yang tergambar pada pasukan Mongol.
Aturan Sun Tzu tentang Perjuangan Bersenjata
Sun Tzu mengatakan: "Bertindaklah setelah membuat penilaian."
Pasukan pengintai Mongol selalu menyebar untuk memastikan keadaan di manapun pasukan bersenjatanya bergerak.