Gridhot.ID - Meski masih dalam suasana duka, Sule kini sudah harus menghadapi konflik.
Konflik tersebut mengenai nasib bayi Lina yang malah diurus oleh orang lain.
Sule sempat kecewa mengenai keputusan tersebut.
Tak cuma Sule, ternyata nenek Rizky Febian juga sempat menyayangkan keputusan itu.
Hal tersebut diceritakan Sule kepada awak media dilansir TribunJakarta dari KH Infotainment pada Minggu (5/1/2020).
Sahabat Andre Taulany itu mulanya menuturkan nasib bayi Lina dari pernikahannya dengan Teddy.
Sule memaparkan, bayi Lina itu rupanya akan diurus oleh rekan mendiang dan bukannya pihak keluarga.
"Bayinya masih ada tadi. Mau diurus sama temannya. Namanya Pupung,” imbuh Sule.
Meski berstatus mantan suami Lina, Sule sempat menyesalkan keputusan ini.