Mulanya dokter mendiagnosa Aba terlalu sering main gadget, sehingga ia mengalami sakit kepala
"Dokter bilang, 'Ini kok saya curiga dari gadget ya?' Dari situ aku yang kayak... Kalau main gadget jujur Aba suka main gadget," ungkap Zaskia, Sabtu (11/1/2020).
Baca Juga: Tangis Pilu Ibunda Zaskia Sungkar Ungkap Permohonan pada Irwansyah untuk Tak Tinggalkan Anaknya
"Tapi nggak sesering itu juga. Kalau gadget dia suka main game yang kayak tembak-tembakan gitu.." lanjut Zaskia menerangkan.
Zaskia mengungkapkan bahwa terkadang, ketika anaknya sedang rewel, ia sering memberikan gadget.
"Dan itu bukan permainan ideal untuk anak umur 3,5 tahun. Bapaknya sih yang ajarin. Ini kemungkinan besar dari gadget,"
"Wah dari situ aku ngerasa jadi orang tua yang gagal luar biasa. Merasa gagal karena kok bisa anakku sakit karena kelebihan main gadget," jelasnya.
Mendengar dugaan dokter soal gadget, Zaskia merasa ingin segera pulang ke rumah dan membanting gadget yang biasa ia pinjamkan ke anaknya.
"Itu rasanya pengen balik ke rumah banting gadget yang biasa aku pinjemin ke Aba," ungkap Zaskia.
Baca Juga: 10 Tahun Bercerai, Begini Hubungan Hanung Bramantyo dengan Mantan Istri
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Candra Mega Sari |
Editor | : | Candra Mega Sari |
Komentar