GridHot.ID - Pernikahan siri adalah pernikahan yang tidak dicatat oleh negara.
Namun demikian, pernikahan siri ternyata cukup populer, terutama di kalangan artis.
Ya, salah satu artis yang pernah melakukan pernikahan siri adalah Tommy Kurniawan.
Artis yang kini menjabat sebagai anggota DPR RI itu, pernah nekat melangsungkan pernikahan siri dengan kekasihnya, Fatimah Tania Nadira, pada 11 April 2011 silam.
Tak tinggal diam, ibunda Tania, Hana Hasanah langsung melaporkan Tommy ke polisi dengan tuduhan telah menculik putrinya.
Dilansir dari Kompas.com, lima hari sesudah pernikahannya, Tommy dijemput oleh polisi dari Malang untuk menjadi saksi.
"Polisi menjemput tengah malam pada 16 April (2011 di Malang) dan polisi melihat kenyataan. Mereka melihat secara naluri, bukan yuridis," jelas kuasa hukum Tommy, Hotman Paris Hutapea, dalam jumpa pers di Gedung Summitmas I, Sudirman, Jakarta Selatan, 18 Maret 2011.
Tommy sendiri mengaku tuduhan tersebut tak lepas dari keputusannya untuk menetap di Malang bersama Tania setelah mereka menikah siri tanpa restu dari Hana Hasanah.
"Sebenarnya kami enggak mau pergi. Kami mau reda. Kami tidak melakukan perlawanan dan kami pergi ke kerabat saya di Malang," tutur Tommy.