"Karomah adalah sebuah kemmpuan yang mana kemampuan itu tak dimiliki oleh rata-rata manusia. Contohnya menyembuhkan orang yang sakit," ujarnya.
Akan tetapi, ada perbedaan nyata jika orang tersebut benar-benar diberikan karomah.
Yakni dengan tidak pamer atau show off menunjukkan bahwa ia memiliki karomah.
"Tapi orang karomah itu tidak pernah show off. Tidak pernah menunjukkan dirinya 'Ini lo gue bisa ngobatin orang'," ujar Ustaz Riza Muhammad.
Menurut Ustaz Riza, orang yang benar memiliki karomah biasanya cenderung akan diam dan tidak menunjukkan kelebihannya.

Ustaz Riza Muhammad memberi tanggapan soal kemampuan yang diakui Ningsih Tinampi
"Orang yang karomah cenderung diam. Tapi ketika ada orang datang ke rumahnya terus minta bantuan untuk menyembuhkan, dia akan sembuhkan dan sembuh. Itu namanya karomah," tambahnya.
Namun, apabila orang tersebut memamerkan kelebihannya, Ustaz Riza memastikan bahwa hal tersebut ada campur tangan jin dan setan.
"Tapi kalau orang sudah buka praktik khusus untuk menyembuhkan orang, kemudian ada imbalannya dengan rupiah, terus dia show off tunjukkan kehebatannya, itu bukan karomah. Tapi itu sebuah rekayasa kerjaan jin dan setan.