Gridhot.ID -Kabar kematian misterius seorang petinggi pemerintahan kembali mencuat di tengah publik.
Kali ini korbannya adalahBupati Boven Digoel, Papua, Benediktus Tambonop.
Tidak hanya menjabat sebagaiBupati, Benediktus juga merupakan politikus PDI Perjuangan.
Sebelumnya diketahui korban memiliki agenda diJakarta untuk mengikuti Rapat Kerja Nasional.
Dari kabar kematiannya, dicurigai satu sosok wanita berinisial M.
Mmerupakan wanita yang menemani Benediktus tak lama setelah dia tersungkur di lantai hotel dan meninggal dunia.
Tidak lama setelah kabar kematian Bupati Boven Digoel, Papua, Benediktus Tambonop, pada Senin (13/1/2020) kemarin, nama M sontak menghilang.
Melansir dari Warta Kota, penelusuran pun coba dilakukan ke kediaman M yang diduga berada di kawasan Luar Batang, Penjaringa, Jakarta Utara.
Namun, setibanya di lokasi, pintu rumah dengan kusen warna pink itu tertutup rapat.