GridHot.ID - Penyebaran virus corona yang bermula dari kota Wuhan, China menjadi ancaman serius bagi dunia.
Berdasarkan data pada peta pantauan penyebaran virus Corona, sejauh ini tercatat 107 orang meninggal dunia dan 4.474 orang terinfeksi.
Namun demikian, di antara orang-orang yang terjangkit virus korona, nyatanya ada seorang pasien pria berusia 23 tahun yang berhasil sembuh.
"Saya pulih tercepat karena saya masih muda. Saya baru berusia 23," kata pria yang tidak diketahui namanya (red: Huang) dalam sebuah wawancara sebagaimana dilansir Daily Mail.
Huang mengatakan, kesembuhannya tersebut dapat berlangsung cepat karena usianya yang masih muda serta perawatan yang cermat dari ahli medis.
Diketahui, Huang adalah seorang pekerja di Stasiun Kereta Hankou.
Tempat Huang bekerja berada di pusat transportasi yang terletak satu kilometer (0,6 mil) bagian barat dari Pasar Grosir Makanan Laut Huanan.
Padahal dikabarkan, Pasar Grosir Huanan merupakan tempat yang dianggap sumber dari berkembang biaknya Virus Corona yang mengancam jiwa.
Huang menjelaskan, pertama kali merasakan gejala sakit sejak 24 Desember 2019, hingga akhirnya kondisinya memburuk pada hari berikutnya.