Gridhot.ID - Prabowo Subianto kini memang sedang rajin berkunjung ke negara-negara tetangga.
Agenda tentu saja untuk membuat perjanjian dan mempererat hubungan Indonesia dengan negara kunjungan.
Usai berminat pada alutsista buatan negeri Napoleon, Prancis, Menteri Pertahanan (Menhan) Indonesia melanjutkan lawatannya ke Negeri Beruang, Rusia.
Prabowo bersama jajarannya lantas bertemu dengan Menhan Rusia Sergei Shoigu di Kantor Kementerian Pertahanan Rusia di Moskow, Selasa (28/1/2020) waktu setempat.
Mengutip website resmi kementerian pertahanan Rusia eng.mil.ru, Kamis (30/1/2020) dalam pertemuan tersebut baik Prabowo dan Shoigu membahas penguatan serta kerjasama militer antar kedua negara.
Terkhusus tentunya pembelian mesin-mesin perang dari Rusia untuk memperkuat TNI.
Hal ini disampaikan oleh Shoigu dihadapan Prabowo beserta jajarannya.
"Kami menganggap Indonesia sebagai salah satu mitra terpenting Rusia di kawasan Asia-Pasifik."
Kerjasama dengan Indonesia didasari pada persahabatan dan rasa saling percaya."
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar