Namun, Dose menegaskan segala administrasi pernikahan sudah lengkap dan siap didaftarkan.
"Lagi dirundingin di mana KUA-nya. Tapi surat-suratnya sudah disiapkan," katanya.
Rencananya, Sule dan pasangannya akan menggelar akad nikah di Jakarta.
Sule akan segera menikah lagi
Dikutip dari Tribunstyle, Sule pernah mengungkap sosok calon istri barunya.
Sejumlah media menyebut Sule menyebut akan menikahi wanita bukan dari kalangan selebriti.
Bahkan sempat tersiar kabar Sule dekat dengan seorang pramugari.
Sule sempat mengutarakan keinginannya untuk mencari pasangan baru beberapa hari sebelum Lina meninggal dunia.
Ayah Rizky Febian tersebut ingin mencari sosok perempuan yang biasa saja dan bukan berasal dari dunia hiburan.