Gridhot.ID - Pemerintah Provinsi DKI baru-baru ini sedang dapat sorotan soal penyelenggaraan ajang balapan Formula E-1 di Monas.
Dari wacana tersebut, banyak pihak yang menyatakan tak setuju dengan ajang tersebut.
Namun, Gubernur DKI, Anies Baswedan dikabarkan telah menyetujui ajang balap Formula E-1 di Monas.
Persiapan jelang ajang Formula E di Monas (Monumen Nasional) pun kian hari tambah berpolemik.
Terkait hal tersebut, Sandiaga Salahudin Uno mengusulkan kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan untuk menggelar ajang balap yang lebih kecil skalanya.
Hal tersebut disampaikan oleh Sandi-sapaan Sandiaga Salahuddin Uno; lewat akun Instagramnya @sandiuno pada Rabu (19/2/2020).
Dalam postinganya tersebut, Sandi terlihat tengah berada di sebuah persimpangan jalan raya Nagoya, Jepang.
Dirinya melihat suatu pemandangan menarik di seberang jalan.
Pemandangan itu berupa kerumunan pengendara gokart yang tengah antre menunggu lampu lalu lintas.