GridHot.ID - Pemerintah telah mengumumkan dua orang Warga Negara Indonesia (WNI) terjangkit virus corona atau Covid-19 di Indonesia.
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengatakan bahwa ke dua orang tersebut kini berada di ruang isolasi khusus Rumah Sakit Penyakit Infeksi Sulianti Saroso, Jakarta Utara.
"(Berada) di ruang khusus. Yang tidak terkontak dengan yang lain," kata Terawan di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, (2/3/2020).
Pihaknya menurut Terawan telah memeriksa rumah dua orang yang terkena corona tersebut.
Kementerian Kesehatan telah mengisolasi kediaman dua pasien tersebut.
"Rumahnya di cek, ibu dan anak. 31 dan 61 tahun. Sudah melakukan isolasi rumah. Terkenanya di daerah Depok," katanya.
Terawan mengatakan bahwa dua orang tersebut terdeteksi terjangkit corona pada 1 maret kemarin.
Ke dua orang tersebut diduga terpapar di rumahnya.
Usai mendapatkan informasi ada yang positif corona, Kementerian Kesehatan langsung lakukan pemeriksaan.