Saat ditanya apakah seprai yang menutupi merupakan seprai hotel dekat penemuan mayat tersebut, Yoris mengatakan bukan.
Pasalnya, seprai yang menutupi mayat itu bermotif anak-anak, bukan seprai hotel.
Yoris kemudian mengungkapkan ciri-ciri lain dari mayat itu.
Sesosok mayat perempuan ditemukan di pinggir Jalan Raya Bandung - Lembang (Jalan Setiabudi) depan sebuah hotel bintang 4, Kamis (5/3/2020).
Ia mengatakan, di lengan kiri, lengan kanan, dan bagian badan lain mayat terdapat tato.
Di lengan kiri ada tato bertuliskan "**** my life" dan lengan kanan ada tato bergambar burung hantu.
Kondisi mayat tersebut juga mengenaskan saat ditemukan.
Yoris mengatakan, di bagian leher terdapat luka seperti bekas digorok. Lalu, wajah dan kepalanya dipenuhi luka.
Saat ditemukan, tak ada keterangan identitas yang melekat di tubuh mayat tersebut.