Ia menegaskan, TPNPB-OPM tidak akan mundur dan akan tetap melakukan penyerangan hingga mendapatkan kemerdekaan bagi bangsa Papua.
Komandan Operasi Nasional TPNPB OPM, Lekagak Telenggen melalui Sebby juga menyatakan telah menewaskan pasukan keamanan Indonesia sebanyak 17 orang.
Lekagak Telenggen juga mengatakan bahwa ada ratusan warga Tembagapura mengungsi ke Timika akibat kontak tembak antara TNI-Polri dengan pasukan TPNPB-OPM.
"Ingat bahwa kami yang saat ini perang di area PT. Freeport Indonesia dan menguasai wilayah Tembagapura adalah Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat, yang mana telah dan sedang melakukan pembelaan dan perlindungan terhadap Rakyat dan Negeri Kami, yaitu West Papua."
"Lekagak juga mengatakan Kami sudah dapat bocoran bahwa pasukan KOPASSUS didikan Prabowo Subianto, diam-diam telah mengirim pasukannya ke Papua dan menggunakan senjata canggih yaitu snaiper dan siapkan pesawat tempur jet, itu silakan datang."
(*)