Gridhot.ID-Artis Jennifer Dunn seakan tak pernah henti membuat kontroversi.
Setelah sukses merebut suami Sarita Abdul Mukti, Jennifer Dunn nyatanya belum berpisah dari suami pertama.
Usut punya usut, Jennifer Dunn masih berstatus sebagai istri Bobby Michael Reza saat menikah dengan Faisal Harris.
Meski gugatan cerai telah dilayangkan, hal itu tidak membuat kenyataan Jennifer Dunn melakukan poliandri berubah.
Melansir dari sebuah tayangan infotainment, kuasa hukum Faisal Harris ketika dimintai keterangan perihal ini juga mengaku bingung.
"Saya sebagai teman, sebagai sahabat, sebagai kuasa hukum, terus terang belum bisa menjelaskan secara detail permasalahan, pokok perkara yang ada dan diketahui oleh media sekarang," kata Firman Chandra, SH, kuasa hukum Faisal Harris.
Dalam kesempatan itu, Firman pun mengatakan kalau secara hukum Faisal Harris artinya dipoliandri karena menikahi istri orang.
"Secara hukum kalau belum ada putusan yang inkrar dari pengadilan agama berarti status masih istri orang," kata Firman.
Firman pun mengaku tidak tahu menahu tentang status Jennifer yang masih sah sebagai istri Bobby ketika menikah dengan Harris.
"Saya pun belum tahu kenapa kecolongan atau tidak kecolongan, yang pasti mereka (Jennifer Dunn dan Faisal Harris) sudah sah sebagai suami istri," ungkap Firman.
Seperti diwartakan Nakita.iddari kanal Youtube Indosiar, suami pertama Jennifer, Bobby Michael Reza juga angkat bicara perihal gugatan tersebut.
Dikatakan Bobby, pernikahannya dengan Jennifer Dunn sah di mata negara.
Namun, sayangnya pernikahan Jennifer dan Bobby Michael tak bertahan lama.
Setahun menjalani biduk rumah tangga, Bobby memutuskan untuk menalak Jennifer.
Lama terkubur, Jennifer yang telah menikah dengan Harris pun juga ingin menyudahi pernikahannya bersama Bobby.
Ternyata ada satu hal yang mengganjal di benak Bobby mengenai gugatan Jennifer terhadap dirinya.
"Walaupun ada beberapa kata yang enggak berkenan digugatan tersebut.
"Seperti tidak memberi nafkah, tidak pulang ke rumah, ya it's ok lah, udah ikhlas aja".
"Yang penting cepet selesai aja," tukas Bobby Michael Reza.
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul: "Boroknya Punya Dua Suami Terendus Juga, Kuasa Hukum Faisal Harris Kebakaran Jenggot Ditanya Status Jennifer Dunn Saat Menikah: 'Kecolongan Tidak Kecolongan'."
(*)