GridHot.ID - Raja Thailand Vajiralongkorndikabarkan telah menyewa sebuah hotel megah di Jerman Selatan.
Menurut laporan yang beredar, Vajiralongkorn tidak datang seorang diri ke Jerman.
Vajiralongkornjuga turut memboyong 20 selirnya.
Vajiralongkorn disebut-sebut memesan semua kamar di Grand Hotel Sonnenbichl, Bavaria untuk mengisolasi diri selama pandemi virus corona (Covid-19).
Mengutip Dailymail, Minggu (29/3/2020), kabar tersebut pertama kali diberitakan oleh Tabloid Jerman, Bild.
Vajiralongkorn dilaporkan sudah memesan satu hotel dengan izin dari pemerintah setempat.
Bagi petinggi negara Thailand tersebut, Jerman merupakan rumah keduanya.
Diasering menghabiskan waktunya di sana, bahkan sampai memiliki sebuah rumah.
Jadi tak heran apabila Vajiralongkorn memilih Jerman sebagai lokasinya untuk mengkarantina diri dari Covid-19.