FYI, Putri Maria merupakan anak dari Pangeran Xavier, Duke Parma Piacenza, dan Madeleine de Bourbon Busset.
Ia lahir di Paris pada tanggal 28 Juli 1933.
Perlu diketahui juga kalau Bourbon-Parma merupakan keluarga cabang dari Dinasti Bourbon yang menguasai Spanyol, dan keturunan Dinasti Capetian Perancis.
Anggota keluarga kerajaan Bourbon-Parma di Spanyol pernah menjabat sebagai Raja Etruria dan Adipati Parma dan Piacenza, Guastalla, dan Lucca.
Cabang Kerajaan Spanyol dibuat ketika seorang anggota kerajaan termuda yang saat ini bukan lagi pewaris tahta, diberikan tanah dan membuat gelar untuk dirinya sendiri
Putri Teresa pernah mengenyam pendidikan di Perancis, dan pernah menjadi profesor di Sorbonne, dan Profesor Sosiologi di Madrid's Complutense University.
Semasa hidupnya, Putri Maria Teresa dikenal dengan julukan "Putri Merah" karena gaya bicara dan wawasannya yang luas.
Selain itu ia juga dikenal sebagai seorang aktivis sosialisme.
Artikel ini telah tayang di Cewekbanget.id dengan judul Terinfeksi Corona, Putri Kerajaan Spanyol Meninggal Dunia.
(*)