"Tak ada cinta sama sekali dari seorang Rio (untuk Kekeyi). Ini hanya permainan Rio," ujar Mbak You.
"Saran saya, udah buka lembaran baru buat Kekey, jangan sampe diboongin laki-laki lagi, ati-ati nanti kamu akan ketemu dengan laki-laki lagi takutnya kamu diboongin lagi karena hati-hati dengan tabunganmu," sambungnya.
Sementara itu, dalam keterangan unggahan,Mbak You menuliskan bahwa terawangannya tersebut telah terbukti.
"Setingan nya hubungan rio dan kekey terbukti," tulis Mbak You.
Seperti yang diketahui, hubungan antara Rio Ramadhan dan Kekeyi telah kandas.
Melalui kanal YouTubenya, Kekeyi mengaku telah dibodohi oleh Rio.
"Aku udah terlanjur sakit ati karena dia bilang ke temennya itu kalo semua settingan ini karena mama aku, padahal itu jelas-jelas karena dia yang nyetting dan aku terlalu percaya sama dia," jelas Kekeyi dalam kanal YouTube Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka, pada 16 Maret 2020 lalu.
Ya, Kekeyi akhirnya mengakui tudingan pacaran settingan dengan Rio Ramadhan.