GridHot.ID -Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (08/04/2020) akibat penyakit meningitis yang dideritanya.
Kabar duka meninggalnya Glenn pertama kali dibenarkan oleh sahabatnya, Tompi.
"Telah berpulang saudara kami, Glenn Fredly, malam ini. Mohon dimaafkan semua salahnya. Dia yang selalu hadir menggerakkan kita semua," tulis Tompi melalui pesan whatsapp kepada Kompas.com, Rabu (8/4/2020).
Meninggalnya Glenn membuat banyak orang merasa terkejut.
Pasalnya, pelantun lagu My Everything itu tak pernah mengungkapkan kondisi kesehatannya kepada publik.
Kepergian Glenn Fredly menghadap Sang Khalik membuat teman sejawat dan masyarakat kaget.
Ternyata pelantun lagu 'Kasih Putih' itu mengidap meningitis atau radang selaput otak lantaran infeksi virus.
Banyak yang kehilangan atas kepergian Glenn tersebut.
Mulai dari penggemarnya, teman seprofesi, juga Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (NU).
Glenn Fredly merupakan salah satu musisi yang selalu berusaha merangkul semua kalangan dan agama melalui musiknya.