Sebab Uut sendiri disebut-sebut salah satu sosok artis yang awet muda.
Di tengah pandemi corona, Uut Permatasari banyak menghabiskan waktu di rumah bersama AKBP Tri Goffarudin Pulungan dan anak mereka, Rafif Athallah Pulungan.
Sebagai seorang istri, Uut Permatasari pun menunjukkan baktinya kepada sang suami.
Terlihat dalam unggahan di akun Instagramnya.
Uut Permatasari mencukur sendiri rambut suaminya.
Mengenakan daster dan peralatan cukur seadanya, Uut tampak lihai memotong rambut sang suami.
Uut juga sempat mengungkapkan rasa sayangnya kepada suami yang dia sebut rambutnya sudah banyak memutih.
"hari ini kegiatan mamake gunting rambutnya garwo dan mas rafif
rambutnya garwo wes putih kabeh ora masalah sing penting cintane ora luntur lan setio sampai akhir hayat," tulis Uut.