Laporan Wartawan Gridhot, Desy Kurniasari
Gridhot.ID - Beberapa waktu lalu viral sebuah unggahan yang mengatasnamakan Aamir Khan.
Dalam unggahan tersebut Aamir Khan diduga menyumbangkan sejumlah uang dalam kantong tepung.
Melansir TribunSolo.com, aksi sosialnya ini, bintang Bollywood satu ini memang tak mempublikasikannya sama sekali.
Rumor Aamir Khan membagikan paket sumbangan tepung berisi uang pertama kali dihembuskan oleh laman Times of India, 29 April 2020.
Suami Kiran Rao itu diberitakan memberikan sumbangan lewat cara yang cukup unik.
Dalam video yang viral dan beredar di media sosial, ada klaim jika Aamir Khan mengirimkan truk berisi paket tepung terigu.
Video viral itu menyatakan jika pada 23 April 2020 lalu datang sebuah truk mengangkut bantuan berupa paket tepung terigu ke Delhi.
Delhi memang menjadi salah satu titik yang butuh banyak perhatian selama krisis Covid-19 ini.