Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dunia Lengah Karena Corona, TNI AU Justru Terjunkan Jet Tempur F-16 di Atas Selat Karimata, Ancaman yang Tak Mengenal Waktu Jadi Pemicu

Desy Kurniasari - Jumat, 08 Mei 2020 | 19:42
Ditengah Covid-19 F-16 Amankan Wilayah ALKI I
Instagram @puspentni

Ditengah Covid-19 F-16 Amankan Wilayah ALKI I

Menurut Ronny, hal itu bukan merupakan alasan untuk menurunkan kesiapsiagaan dalam bidang pertahanan.

"Ini bukan merupakan alasan untuk menurunkan kesiapsiagaan di bidang pertahanan, TNI AU selalu siap dalam melaksanakan tugasnya, yaitu menegakkan hukum dan menjaga keamanan di wilayah udara yurisdiksi nasional,” ungkap Ronny.

Baca Juga: Pecundangi Israel Hingga Tinggalkan Malaysia Jauh di Belakang, Indonesia Kembali Masuk Daftar Militer Terkuat di Dunia, Ini yang Bikin TNI Menang Telak dari Pasukan Negeri Yahudi

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan pengamanan ini dilaksanakan secara terjadwal dan terkoordinasi dengan satuan tugas laut.

Menurutnya, operasi ini bertujuan untuk menegakkan hukum dan kedaulatan di perairan yurisdiksi nasional ALKI I.

Komandan Wing 6 Lanud Roesmin Nurjadin, Kolonel PNB Setiawan turut menjelaskan, bahwa Skadron Udara 16 tetap beroperasi secara penuh dengan melaksanakan kegiatan pengamanan ALKI I dengan sandi Operasi Alur Samudera-20.

F-16
F-16.NET.COLLECTION

F-16

Baca Juga: Dulu Duduki Jabatan Andika Perkasa di TNI, Mantan KSAD Ini Sekarang Alami Pendarahan Otak, Prabowo Subianto Sampai Ikut Pantau Kesehatannya

Menurut Setiawan, Skadron Udara 16 dikerahkan untuk berpatroli udara maritim di sektor yang sudah ditentukan.

Paparnya, pesawat F-16 dapat dengan cepat menjangkau jalur ALKI I yang meliputi perairan Selat Karimata sampai dengan Selat Sunda.

“Skadron Udara 16 yang berada dibawah kendali satuan tugas udara, dikerahkan untuk melaksanakan patroli udara maritim bersenjata di sektor yang sudah ditentukan.

Beroperasi dari Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin Pekanbaru, pesawat F-16 dapat dengan cepat menjangkau jalur ALKI I yang meliputi perairan Selat Karimata sampai dengan Selat Sunda,” ungkap Setiawan.

Source :Instagram tni-au.mil.id

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x