Lagi pula saat ini sudah ada teknologi video call yang menurut Ariel bisa untuk meredakan rasa rindu kepada ibunya.
"Mending gue di Jakarta dulu masih bisa video call. Kecuali urgency ada keluarga yang meninggal," pungkas Ariel
Main gundam
Ariel menyebutkan, selama hampir dua bulan di rumah saja, ia lagi asik merakit gundam yang merupakan hobi Ariel sejak tahun 2005 lalu.
Hobi merakit gundam ini juga divideokan Ariel dan menjadi konten di akun youtubenya, proses membuat video ini juga direkam sendiri oleh Ariel.
"Syuting videoin gundam sendiri ternyata lama banget," ungkap Ariel saat live instaram bersama 3 Second, Selasa (19/5/2020).
Ariel menyebutkan bermain gundam juga jadi salah satu pelariannya kalau mentok saat harus membuat lagu sekaligus untuk refreshing saat banyak pekerjaan.
Saat otak sudah mulai relaks Ariel merasa jadi lebih banyak ide untuk membuat lagu maupun sekedar membuat aransemen baru.