Abdul mengatakan pihak keluarga hanya ingin fokus menjaga kesehatan Abu Bakar Ba'asyir.
"Apakah tahanan rumah terserahlah, kami lebih fokus menjaga kesehatan beliau dan menjaga beliau di umur yg sudah senja," kata dia.
"Kami sendiri anak-anak bagaimana bisa berbakti kepada beliau di umurnya yang sudah senja di umur 82 tahun," tandasnya.
Tak Dapat Surat Resmi
Keluarga Abu Bakar Ba'asyir mengaku belum mendapatkan informasi resmi dari pihak lapas Gunung Sindur soal pemberian remisi Lebaran.
Adapun Abu Bakar Ba'asyir mendapat remisi Lebaran 2020 sebesar 1 bulan 15 hari karena berkelakuan baik.
Putra Abu Bakar Ba'asyir, Abdul Rochim Ba'asyir menuturkan pihak keluarga mengetahui informasi pemberian remisi dari pemberitaan di media.
"Kami bersyukur sekali mendapatkan remisi 1 bulan 15 hari, terus terang pihak keluarga belum mendapatkan info resmi dari pihak lapas," tutur Abdul kepada TribunSolo.com, Senin (25/5/2020).
"Kami baru tanya ke salah seorang lawyer beliau, beliau juga belum dapat info," imbuhnya membeberkan.
Menururnya, pemberian remisi sebagai rutinitas setiap merayakan hari-hari besar, termasuk hari raya Idul Fitri.