Gridhot.ID- Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, sering kali mengeluarkan pernyataan yang kontroversial.
Hal itu dilakukannya baik melalui pernyataan dalam konferensi pers maupun media sosial.
Namun, siapa sangka jika platform media sosial Twitter sampai melabeli kicauan Sang Presiden Amerika Serikat dengan fitur cek fakta.
Untuk pertama kalinya, layanan media sosial Twitter melabeli kicauan Presiden Amerika Serikat (AS) dengan fitur cek fakta.
Pada Selasa (26/5/2020), Twitter menyoroti dua kicauan Trump soal surat suara via pos atau mail-in ballots akan menyebabkan banyak penipuan pemilih.
Dua cuitan Trump itu dinilai "berpotensi menyesatkan."
Twitter memberikan tautan pengecekan fakta.
Pemberitahuan ini mendorong pembaca untuk “mendapatkan fakta tentang surat suara”.
Fitur itu mengarahkan pembaca ke halaman berisi artikel berita dan informasi dari pemeriksa fakta tentang klaim yang diberikan Trump.