Gridhot.ID - Raul Lemos belakangan jadi buah bibir usai terlibat perseteruan dengan kedua anak Krisdayanti.
Raul Lomos disebut Azriel Hermansyah melontarkan makian lewat sambungan telepon.
Melalui Instagram story, Azriel bahkan menyebut Raul Lemos selalu minta untuk dihormati.
Bela sang suami,Krisdayanti pun membantah isu yang menganggap Raul gila hormat.
"Mohon maaf ada yang bilang suami saya gila hormat, hormat yang mana ya? Kalau namanya orang salim wajar. Tapi buat saya, prinsip menghormati orang tua itu wajib," tutur Krisdayanti dalam kanal YouTube Deddy Corbuzier, Sabtu (13/6/2020).
Krisdayantilalu memberikan satu contoh sikap Raul Lemos.
"Suamiku tuh mau berdiri dari meja makan, ada mamaku masih makan itu dia enggak akan berdiri, kalau ibuku belum berdiri dari meja makan," tambah Krisdayanti.
Krisdayanti juga berujar bahwa selama bertahun-tahun membina rumah tangga dengan Raul, ia tak pernah melihat sifat tersebut.
Krisdayanti juga menyebut bahwa suaminya itu orang baik dan berhati lembut serta romantis.