"Saya mengundang Gubernur Jawa barat karena saya melihat di Jawa Barat ada daerah-daerah yang patut dijadikan kawasan ini yang punya fasilitas, dekat dengan pelabuhan, udara, ada akses jalan tol, kemudian pelabuhan laut, pasokan listrik, jaringan telekomunikasi, ketersediaan pekerja yang terampil juga," ujar Ma'ruf saat memimpin rapat.
Dia juga mengatakan, alasan lain yang penting adalah karena Jawa Barat memiliki ketersediaan lahan.
Berkaitan dengan lahan, Ma'ruf pun menyinggung Kementerian BUMN. Dia berharap Menteri BUMN Erick Thohir menyediakan lahan untuk kawasan industri halal ini.
"Sangat penting adalah ketersediaan lahan. Saya melihat pak menteri bumn ini paling kaya punya lahan, dimana-mana," tambah Ma'ruf.
Dalam kesempatan tersebut, Ma'ruf pun menyinggung peran berbagai menteri dan kepala badan yang hadir.
Dia menyebut, pengembangan kawasan industri halal ini tak lepas dari pengembangan industri lainnya.
Menurut dia, pengembangan industri halal ini tidak akan terlepas dari peran BKPM, dimana BKPM menjadi salah satu kunci dalam penanaman modal di Indonesia.
Source | : | kontan |
Penulis | : | None |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar