Roro Fitria bantah bangkrut
"Selama kamu di dalam lapas pernah nggak kamu terpaksa jual barang berharga untuk supaya bisa bertahan?" tanya Feni Rose.
"Alhamdulillah sih enggak ya, jadi itu rumor itu juga tidak tepat," kata Roro Fitria.
Roro tegas membantah jika dirinya sampai jual-jual barang miliknya saat mendekam di jeruji besi.
Ia pun berterima kasih pada Feni yang beri kesempatan untuk jelaskan bahwa gosip yang beredar tidaklah benar.
"Jual mobil, jual rumah, jual perhiasan, itu berliannya masih tut tut tut tut (red-asli) ?" ucap Feni.
Roro pun tantang Feni untuk lakukan tes pada berlian yang ia kenakan.
"Coba dites," ucap Roro.
"Iya bunyinya masih tut," ucap Feni sambil tertawa.
Artikel ini telah tayang diNakitadengan judul: "Masuk Bui dan Dituding Bangkrut Sampai Numpang Tinggal di Rumah Kerabat, Roro Fitria Tantang Feni Rose Lakukan Hal Ini: 'Coba Dites'."
(*)