Ketua DPW Partai Nasdem DIY Subardi mengatakan, hingga kini DPW Partai Nasdem DIY masih menunggu DPP terkait siapa yang akan mendapatkan rekomendasi untuk maju sebagai calon bupati dan wakil Bupati Gunungkidul.
Menurut dia, Nasdem yang memiliki 9 kursi sudah cukup untuk mencalonkan sendiri bupati dan wakilnya.
Namun tetap membuka untuk berkoalisi dengan partai lain.
Selain Wahyu Purwanto, ada nama Mayor Sunaryanta yang masuk ke tahap penjaringan partai.
Namun keputusan siapa nantinya yang akan diusung masih belum bisa dipastikan.
"Ada sepuluh (yang mendaftar ke Nasdem) kita konsulidasikan dulu," ucap Subardi.
Pihaknya berterima kasih kepada Wahyu Purwanto dan relawannya.
"Pak Wahyu bagian dari pada keluarga Pak Jokowi dan dibutuhkan untuk kegiatan sosial," ucap Bardi.
Sejumlah kader hingga relawan pendukung Wahyu Purwanto turut hadir dalam pertemuan siang tadi.