Gridhot.ID-Kedekatan antara Rizky Billar dan Lesti Kejora tengah jadi pemberitaan hangat.
Rizky Billar santer dijodohkan dengan Lesti Kejora usai keduanya ditinggal sang mantan menikah.
Diketahui, Lesti Kejora sempat menjalani hubungan selama 5 tahun dengan Rizki D'Academy.
Namun, Rizki justru menikah dengan Nadya Mustika Rahayu pada 17 Juli 2020 lalu.
Sedangkan, Billar dikabarkan sempat dekat dengan Dinda Hauw yang kini menjadi istri Rey Mbayang.
Tentu dengan kesamaan nasib tersebut, tak heran bila banyak yang menjodohkan Billar dan Lesti.
Ditambah lagi, Billar dan Lesti dinilai sangat serasi karena sama-sama memesona.
Billar dan Lestipun kini kerap menghabiskan waktu bersama, setelah keduanya dijodoh-jodohkan.
Namun siapa sangka, kedekatan Billar yang dinilai serius oleh publik justru menyimpan fakta lain.
Mengutip dari YouTubeDenny Darko, ahli tarot ini mengungkap fakta lain di balik kedekatan Billar dan Lesti.