Laporan Wartawan GridHot, Desy Kurniasari
GridHot.ID - Sejumlah perkantoran dan tempat umum kini telah kembali dibuka di tengah pandemi covid-19.
Sebelum memasuki areal tersebut pun sejumlah petugas melakukan pengecekan suhu tubuh sebagai bentuk mematuhi protokol kesehatan.
Terlebih di saat jumlah kasus positif covid-19 semakin meningkat.
Melansir rri.co.id, protokol kesehatan memang digadang-gadang sebagai salah satu senjata yang dianggap mampu menangkal dan menghambat penyebaran virus Covid-19.
Masyarakat diharuskan untuk memakai masker saat keluar rumah atau menuju tempat keramaian, mencuci tangan pakai sabun dan dicek suhu tubuh saat memasuki pusat perbelanjaan dan sebagainya.
Namun realitanya di lapangan penerapan protokol kesehatan tidak 'seindah' yang dibayangkan.
Pasalnya masih banyak juga masyarakat yang tak menerapkan protokol kesehatan tersebut.
Untuk itu, sejumlah jenderal polisi turun tangan sendiri melakukan tindakan pada anggotanya yang hendak memasuki wilayah kantor polisi.
Dilansir dari Sripoku.com, virus Covid-19 saat ini terus menjadi momok yang menakutkan bagi masyarakat.