GridHot.ID - Pedangdut Nella Kharisma dan Dory Harsa semakin hari memang tampak semakin lengket saja.
Bahkan, beberapa waktu lalu keduanya sempat menjadi buah bibir.
Pasalnya, beredar sebuah undangan pernikahan yang mencantumkan nama keduanya.
Undangan tersebut pun menjadi viral di media sosial.
Dalam undangan, Nella Kharisma dan Dory Harsa ditulis akan melangsungkan pernikahan pada Sabtu (15/8/2020) di Gereja Kristen Jawi Wetan Purwoasri, Kediri.
Para fans dan warganet pun langsung heboh dan penasaran mengenai kebenaran undangan Nella dan Dory.
Meski begitu Nella dan Dory tak memberikan pernyataan apapun.
Namun akhirnya teka-teki pernikahan keduanya terjawab.
Melansir dari TribunStyle ( grup TribunJatim.com ), lewat postingan Kamis (20/8/2020), Nella dan Dory kompak mengunggah sebuah video pernikahan.