"Insya Allah Perindo, Golkar, PPP, dan PAN karena Pak Rusli kan Kader PAN, sekretaris DPW PAN Sulteng," kata Aldi.
Persaingan Pilkada Sulawesi Tengah menjadi sorotan karena selain Aldi Taher ada juga artis ibukota yang akan berpartisipasi.
Sigit Purnomo Said atau lebih dikenal sebagai Pasha Ungu kabarnya juga akan maju dalam Pilkada Sulawesi Tengah tahun ini.
Benahi sektor pariwisata
Selain itu, Aldi mengatakan ingin fokus membenahi sektor pariwisata Sulawesi Tengah jika terpilih nanti.
"Jadi, kalau ditanya apa yang perlu dibenahi itu banyak banget, ya, kami akan bangun sektor, khususnya Aldi, ya, sebagai Wakil Gubernur, Aldi akan konsentrasi bangun sektor pariwisata," kata Aldi Taher.
Sebelumnya ingin maju di Pilgub Sumbar
Sebelum berpindah ke Sulawesi Tengah, Aldi Taher sebelumnya berniat mencalonkan diri sebagai Gubernur Sumatera Barat dalam Pilkada Sumatera Barat 2020.
Seiring keputusan politiknya itu, Aldi Taher juga kembali siap berumah tangga.