Sontak, cuitan itu membuat warganet mengira firasat Mbah Mijan tertuju pada Rizki dan Nadya.
Setelah menjadi teka-teki, Mbah Mijan kemudian menjelaskan secara gamblang terkait firasatnya.
Ia mengutarakan agar firasat buruknya tak terjadi, sebaiknya Rizki dan Nadya bisa memperbaiki keadaan.
"Mbah harap Riski 2R dan Nadya bisa memperbaiki semuanya."
Isyaratkan tak mau mendahului takdir, Mbah Mijan mengatakan ramalannya hanya untuk meningkatkan rasa waspada.
"Ramalan hanya analisa naluri maupun insting manusia, anggap itu adalah waring untuk kewaspadaan saja."
"Mbah masih support kalian berdua, semoga ada jalan terbaik,"tulis Mbah Mijan.
Masih lewat cuitannya, Mbah Mijan menuturkan agar warganet ikut mendoakan rumah tangga Rizki dan Nadya.
"Ini semua hanya kebetulan saja, halusinasi semata.Mari, kita doakan Riski 2R dan Nadya baik-baik saja."