Gridhot.ID - Video pesta pernikahan pasangan muda-mudi baru-baru ini viral di media sosial.
Pasalnya, pesta pernikahan tersebut justru diwarnai tangis dan duka.
Sebab pengantin pria mendadak berperilaku tak wajar saat disandingkan dengan sang istri di pelaminan.
Pasangan itu histeris bahkan pingsan sebelum acara dimulai hingga membuat heboh para tamu undangan.
Dilansir dari Serambinews.com, Jumat (11/9/2020), pengantin pria itu justru ketakutan saat melihat wajah sang istri.
Pengantin pria itu tampak berusaha menjauh dari sang istri. Ia bahkan ogah memalingkan wajahnya ke istri.
Melihat tingkah aneh nan mendadak dari sang suami, pengantin wanita pun menangis.
Momen tersebut viral usai video yang memperlihatkan situasi pesta dibagikan akun TikTok @halimatussakdiyah.
Pesta pernikahan yang diadakan pada Selasa (8/9/2020) lalu itu dihadiri oleh perekam video.
Kepada khalayak, sang perekam mengaku dipercaya untuk merias pengantin wanita.