GridHot.ID - Mantan istri Dory Harsa, Thari Eka sempat menjadi pusat perhatian.
Kemunculannya ke depan publik rupanya ingin meluruskan soal isu yang selama ini beredar.
Yakni soal dirinya yang dituding berselingkuh.
"Beredar kabar saya ninggalin Dory karena pihak ketiga itu Alhamdulillah enggak. Saya pulang ke Sumatera sama ayah saya Dory sama kakaknya tahu, saya pamit," tutur Thari Eka seperti dikutip dari YouTube Surya Citra Televisi (16/09/2020).
"Habis lebaran aku ajuin gugatan. Saya udah berusaha supaya rumah tangga tetap utuh dari beberapa tahun lalu, tapi mungkin emang jodohnya sampai di sini," sambungnya.
Walaupun sudah resmi bercerai, komunikasi Dory Harsa dengan anak kembarnya.
Sebagai informasi, dari pernikahannya dengan Dory Harsa, Thari dikaruniai dua anak kembar bernama Syakira dan Syakila.
"Komunikasi masih lancar sih sampai sebelum terdengar kabar beliau sama yang sekarang," ungkap Thari Eka.
"Ke sininya emang makin kurang sih, kakaknya yang sering hubungin ibu saya. Contact ayahnya ke anak-anak beberapa bulan ini enggak pernah," jelasnya.
Tak hanya singgung soal komunikasi, Thari Eka juga membahas nafkah dari Dory Harsa setelah mereka resmi bercerai.