GridHot.ID - Menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) tentu bukan perkara mudah
Sebab, tugas yang diemban mencakup keselamatan setiap warga negara.
Bahkan tak jarang, demi menunaikan tugasnya, para prajurit TNI akan dikirim ke daerah perbatasan maupun pelosok Indonesia.
Mereka harus tinggal cukup lama di daerah tersebut demi menjaga amanah dan rela meninggalkan keluarga di rumah.
KSAD Jenderal Andika Perkasa baru-baru ini memberikan hadiah spesial untuk seorang perwira TNI AD bernama Letda Deny Adriani.
Hadiah spesial Jenderal Andika Perkasa itu berupa pemindahan tugas dari Bintuni, Provinsi Papua Barat ke Pontianak, Kalimantan Barat.
Melansir dari unggahan instagram @tni_angkatan_darat, Minggu (4/10/2020), diketahui juga kalau ternyata Letda Deny Adriani sudah 18 tahun tak pulang kampung (pulkam).
Sehingga Jenderal Andika Perkasa pun makin mantap memindah tugaskan Letda Deny Adriani ke Pontianak agar bisa bertemu orangtuanya.
Momen ini berawal saat Jenderal Andika Perkasa memimpin Upacara Prasetya Perwira TNI Angkatan Darat TA. 2020.