"Tiba-tiba gua engap, takut, aduh gimana dong," ujar Nagita.
"Aduh gimana dong ini gua engap?" tanya Nagita pada Baim.
"Mudah-mudahan nggak papa si," timpal Baim.
Hal tersebut dirasakan oleh Nagita diduga karena iamerasa takut saat mendengar cerita Baim.
"Lu, jangan nakut-nakutin, Im," ujar Gigi.
"Ih, gua aja takut, tim gue aja takut," jawab Baim.
Selanjutnya, Nagita bercerita bahwa sebelumnya ia tak bisa tidur saat menunggu hasil swab test.
Ternyata keluarga Raffi melakukan swab test lantaran baru saja pulang berlibur dari Labuan Bajo.
Diketahui,mereka belum lama ini merayakan hari ulang tahun pernikahan ke-6 di Labuan Bajo.
"Kita mau diswab nih, karena kita dari Labuan Bajo jadi diswab," ujar Raffi.