"Pas anak bangun, kayak masih setengah sadar gitu."
"Setelah itu anak baru sadar kalau ada orang baru di dekatnya," lanjut Aminah.
Ia pun menyebut, sang anak saat itu masih bingung dan belum menyadari bahwa pria tersebut ayahnya.
"Anak kaget gitu, kayak mikir 'ini orang kok kayak yang muncul di handphone'," imbuhnya.
Ruddy pun harus bersabar karena anak perempuannya tak mau digendong saat pertama bertemu.
"Setelah itu ayahnya mau gendong, tapi anaknya enggak mau dan nangis."
"Akhirnya saya gendong keluar, cari udara pagi," terang Aminah.
Tak menyerah, Ruddy tetap berusaha mendekati sang anak dengan mengajaknya bermain.
Namun, anak tersebut menolak dan belum menyadari jika ayahnya sudah pulang.