Gridhot.ID- Hasil pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) 2020 sudah begitu jelas.
Berdasarkan data dari The Associated Press per Sabtu (14/11/2020), Joe Biden unggul dengan 290 suara elektoral dari Donald Trump yang hanya memiliki 232suaraelektoral.
Dengan jumlahsuaraelektoral tersebut, Joe Biden berhasil melenggang ke Gedung Putih dan mengalahkan Trump.
Hanya saja, selama beberapa hari setelah konfirmasi data pilpres tersebut Trump masih menolak kemenangan Biden.
Namun kini akhirnya Presiden ke-45 AS mereka tersebut berbicarake publik pada Jumat (13/11/2020).
Dalam pidatonya, dia bersikeras bahwa dia tidak akan pernah menempatkan Amerika Serikat (AS) ke dalam penguncian untuk membendung penyebaran virus korona.
Tetapi, Trump mengatakan, "waktu akan menjawabnya" jika pemerintahan lain yang menjabat pada Januari tahun depanmelakukannya.
Ini sinyal paling dekat dia mengakui bahwa Presiden terpilih Joe Biden bisa menggantikannya.