Gridhot.ID - Presiden Jokowi menunjuk Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Sandiaga menggantikan posisi Wishnutama Kusubandio sebagai Menparekraf dalam Kabinet Indonesia Maju.
"Beliau saat ini akan kita berikan tanggungjawab untuk memimpin Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif," kata Presiden Jokowi, Selasa (22/12/2020).
Wishnutama pun mengucapkan selamat kepada Sandiaga atas keterpilihannya sebagai Menparekraf.
"Alhamdulillah mas @sandiuno telah terpilih menggantikan saya untuk menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif," kata Wishnutama dalam akun Instagram @wishnutama, Selasa (22/12/2020).
Wishnutama meyakini di bawah kepemimpinan Sandiaga, Kemenparekraf bisa jauh lebih baik dari sebelumnya.
"Saya yakin dibawah kepemimpinan Mas Sandi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dapat segera bangkit bahkan bisa jauh lebih baik dari sebelumnya."
"Selamat mas @sandiuno semoga sehat selalu dan sukses membawa @kemenparekraf.ri menjadi maju kedepan," tulis Wishnutama.
Diketahui, Sandiaga adalah Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Ia menjadi pasangan Anies Baswedan yang kini menjadi Gubernur DKI Jakarta.