Laporan Wartawan GridHot.ID, Septia Gendis Pangestu
GridHot.ID - Pasangan muda Lesti Kejora dan Rizky Billar tampaknya tak pernah lepas dari sorot kamera media.
Apapun yang mereka lakukan selalu menjadi pemberitaan publik.
Banyak para ahli tarot hingga paranormal yang melihat dan menerawang nasib hubungan keduanya.
Baru-baru ini pembaca tarot Denny Darko meramal mengenai nasib hubungan kedua publik figur ini.
Sang peramal ini dengan gamblang menyebutkan jika Lesti dan Billar akan segera menikah.
Melihat kanal Youtube Denny Darko, jika mereka berdua akan menggelar pernikahan yang megah.
Baca Juga: Tatap Mata Lesti Kejora, Rizky Billar Sentil Para Cenayang: Dari Pada Ngeramal Mending Ngelamar!
Menurutnya pernikahan antara Lesti Kejora dan Rizky Billar ini akan lebih meriah dari pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Pasalnya menurut Denny Darko jika mereka berdua menikah, akan mendapatkan banyak keberuntungan dan hal baik akan menghampiri mereka.
"Pertama, sama seperti pernikahan fenomenal lain seperti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Tapi ini akan lebih meriah lagi, karena ini akan disiarkan berturut-turut, lebih dari satu, dua, atau tiga hari," ucap Denny Darko.
Menurutnya akan ada banyak orang yang turut berbahagia dengan pernikahan kedua sejoli ini.
"Yang kedua di sini saya melihat pernikahannya tidak akan dilakukan di satu lokasi, mungkin ada di Cianjur, dan juga di Medan, bukan cuma dua tapi di Jakarta mungkin ada," lanjut Denny.
Ada hal yang ditakutkan oleh Denny Darko.
Karena besarnya rasa penasaran publik yang ingin turut menyaksikan pernikahan Lesti dan Billar, akan ada gerakan masa besar-besaran.
Mengingat saat ini wabah pandemi corona masih menyelimuti negeri ini.
"Baca Juga: Di Ujung Telepon Meminta Maaf, Lesti Kejora: Saya Juga Nggak Tahu Kalau Mbak Gebetannya!Hati-hati karena takutnya penyebaran Covid dan malah akan menimbulkan sesuatu yang tidak diinginkan," ucapnya.
"Dan kalau saya bilang dengan penularan covid ini masih ditakutkan artinya ini terjadi di awal-awal tahun depan," ujar Denny Darko tegas. (*)