Gridhot.ID - Dunia kini dihebohkan terkait penahanan kapal tanker Korea Selatan oleh pihak angkatan laut Iran.
Dikabarkan pula terdapat warga negara Indonesia dalam kapal tersebut.
Dua warga negara Indonesia atau WNI yang bekerja sebagai awak kapal ada di dalam kapal tanker berbendera Korea Selatan yang ditahan Angkatan Laut Garda Revolusi Iran pada Senin (4/1).
Mengutip Yonhap, DM Shipping, operator MT Hankuk Chemi, mengungkapkan, kapal tanker itu membawa 20 awak kapal: 5 warga negara Korea Selatan, 11 warga Myanmar, 2 warga Indonesia, dan 2 warga Vietnam.
Korea Selatan langsung mengirim kapal perang dari Cheonghae Unit, satuan anti-pembajakan Angkatan Laut Korea yang ditempatkan di Selat Hormuz, ke perairan tempat Iran menyita kapal tanker berbendera negeri ginseng itu.
"Kementerian Luar Negeri dan Kedutaan Korea Selatan di Iran memastikan, semua awak (kapal tanker) aman, dan meminta pembebasan lebih awal kapal tersebut," kata Kementerian Luar Negeri Korea dalam pernyataan Senin (4/1), seperti dikutip Yonhap.
Kementerian Pertahanan Korea Selatan menyatakan, akan menangani penyitaan kapal tanker oleh Iran tersebut bekerjasama dengan Kementerian Luar Negeri dan Kementerian perikanan serta Angkatan Laut multinasional yang beroperasi di perairan terdekat.
Menurut Kementerian Luar Negeri Korea Selatan, kapal tanker MT Hankuk Chemi yang sedang melakukan perjalanan di perairan dekat Oman, bergerak menuju perairan Iran atas permintaan otoritas Iran.
Bantah mencemari perairan