Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Aksi Heroik Remaja 17 Tahun, Selamatkan Keluarga yang RumahnyaTerbakar Habis karena Salah Satu Anggota Mengidap Covid-19, Tak Dapat Mencium Bau Asap yang Jadi Sumber Api

Nicolaus - Kamis, 21 Januari 2021 | 06:13
Puing sisa kebakaran rumah keluarga Rivera di Waco, Texas
GlobalNews

Puing sisa kebakaran rumah keluarga Rivera di Waco, Texas

Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade

Gridhot.ID - Wabah virus corona masih menjadi permasalahan di berbagai negara.

Bahkan tak sedikit korban virus ini menimbulkan masalah yang lebih besar.

Satu keluarga di wilayah Waco, Texas, Amerika Serikat hampir tidak mengetahui rumah mereka sedang kebakaran.

Baca Juga: Jauh-jauh Mampir ke Prancis, Prabowo Resmi Boyong Deretan Alutsista Canggih dari Prancis untuk Besarkan Otot TNI, Nota Kesepakatannya Bocor di Instagram, Ini Isi Belanjaan Sang Menhan

Penyebabnya adalah karena sebagian anggota keluarga tengah mengidap COVID-19.

Keluarga Rivera tidak sadar bau asap dan apalagi bahwa ada sesuatu yang terbakar di dalam rumah mereka.

Untungnya ada salah seorang remaja (17 tahun) yang tidak mengidap COVID-19 dan sedang tinggal bersama mereka.

Baca Juga: Keberadaan Harun Masiku Belum Terdeteksi, Keluarga Syok Dengar Kabar Sudah Meninggal: Saya Terakhir Ketemu 4 Tahun yang Lalu

Setelah mencium bau kebakaran, remaja bernama Bianca itu pun sadar bahwa mereka dalam bahaya.

Ia lalu segera mengevakuasi seluruh keluarganya yang positif corona agar terhindar dari kebakaran, yang melalap habis rumah mereka di Waco pada Jumat pagi (15/1/2021).

"Saya mulai mencium bau plastik terbakar dan saat itulah saya menjadi lebih waspada dan berlari keluar kamar saya. Saya bahkan nggak bisa melewati lorong karena dipenuhi dengan begitu banyak asap,” katanya seperti dilansir The Daily Beast, Sabtu (16/1/2021) lalu.

Source : Daily Beast

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x