Laporan Wartawan GridHot.ID, Septia Gendis Pangestu
GridHot.ID - Rohimah Alli nampaknya telah lepas tangan dengan pernikahannya bersama Kiwil.
Seolah sudah cukup luka yang selama ini dia terima dari sang suami.
Meskipun selama ini ia diam, namun sepertinya ini telah melewati batas kesabaran Rohimah.
Berkali-kali ia dimadu dengan wanita-wanita lain, Rohimah mengaku sudah tak sanggup.
Telah merasakan getirnya dimadu dengan Meggy Wulandari dahulu membuat Rohimah tak mau dimadu kembali oleh Kiwil.
Rohimah mengaku sudah kapok lantaran selalu dibohongi oleh sang suami.
Kini ia mengaku sudah menyerah atas rumah tangganya.
Ia tak sudi lagi dipoligami oleh Kiwil.
Mengetahui suaminya tukang kawin dan pelaku poligami, Rohimah seolah sudah tak memiliki cinta lagi kepada Kiwil.