Aditya Zoni merupakan adik dari Ammar Zoni sekaligus mantan pacar Zoe yang putus sejak Januari 2021.
Di hadapan Ammar Zoni, Aditya mengatakan Zoe yang lebih dulu meminta putus.
"Zoe yang memutuskan," ucap Aditya dikutip Kompas.comdari YouTube Aish TV, Rabu (27/1/2021).
Usaiputus setelah 2,5 tahun pacaran, Zoe tampak bebas mengunggah foto dengan siapa saja.
Netizen pun ramai berkomentar dalam foto Zoe dan Cinta Brian tersebut.
"Andai bukan sekedar d dunia sinetron," tulis @tyasduta813.
"Kalo ntar cinlok pura pura gatau aja kita ya," kata @tiamisuuu.
"Katanya kalo 40 org bilang aamiin doain mereka biar cinlok bisa dikabulin dong yuk aamiin kan," ucap @gitasyarah.
"OMG gini aja udh bahagia liaat nyaaa," ujar @dewana_foreve21.
"Emmmm mas dewa dan Nana kalau senyum lepas begini adem lihatnya, semoga kalian jadi pasangan yang abadi yah... sutradara dan penulis moga baca komen ini," sambung @cacawiwa.
Hal ini menandakan bahwa sudah banyak sekali yang suka dengan sinetron 'Buku Harian Seorang Istri'.