Matanya pun langsung berkaca-kaca saat bait lagu itu dilantunkan.
Air mata perlahan mulai jatuh dari sudut matanya membasahi pipinya kala itu.
Salmafina pun mempersembahkan lagu tersebut untuk hadiah ulang tahun Sunan Kalijaga.
Lantas, unggahan Salma itu pun sukses mencuri perhatian para warganet.
Banyak warganet yang ikut terharu dan tak kuasa menahan air mata saat melihat Salma menyanyikan lagu "Yang Terbaik Bagimu" ini.
"Netes air mataku ya Allah suaaramu bagus sal..lagunya menyentuh," tulis salah satu warganet.
"Kok aku ikutan nangiss, jd inget almarhum papa," lanjut warganet lain.
"Ak ikutan nangis, terharu banget," timpal warganet lainnya.
Tak hanya banjir respon dari warganet, rupanya Salma juga mendapat balasan dari sang ayah tercinta. Postingan Salmafina Sunan yang memperlihatkan dirinya sedang menyanyikan lagu favorit ayahnya.